Tutup buka tahun, Banjir Bandang kembali Terjang Pasar Maninjau, Puluhan Rumah Terdampak

Kamis, 1 Januari 2026. Pukul 17:32 WIB

( Dokumentasi : Material banjir bandang menutupi badan jalan provinsi penghubung Lubuk Basung-Bukittinggi tepatnya di Pasar Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Kamis (1/1/2026) dini hari, Foto bersumber dari situs Antara )

Pasar Maninjau, Kabupaten Agam kembali dilanda banjir bandang saat pergantian tahun. Peristiwa ini terjadi sejak malam 31 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026, membuat warga harus meninggalkan rumah demi keselamatan.

Banjir bandang datang setelah hujan deras mengguyur wilayah hulu. Aliran sungai membawa lumpur, kayu, dan bebatuan, lalu masuk ke kawasan permukiman di Kecamatan Tanjung Raya. Sedikitnya sekitar 40 rumah warga terdampak, sebagian terendam material banjir hingga ke dalam bangunan.

( Dokumentasi : Rumah yang terdampak banjir bandang melanda Pasar Maninjau, Nagari Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Kamis (1/1), Foto bersumber dari situs Antara )

Warga mengaku sempat mendengar suara gemuruh dari arah sungai sebelum air bercampur material meluap ke rumah-rumah. Kondisi tersebut membuat warga memilih mengungsi ke tempat yang lebih aman, seperti rumah kerabat dan fasilitas umum, untuk menghindari risiko banjir susulan.

Selain merusak rumah warga, banjir bandang juga menutup akses jalan utama akibat tumpukan material. Aparat setempat bersama tim penanggulangan bencana bergerak cepat melakukan pemantauan, evakuasi, dan pembersihan area terdampak agar aktivitas warga dapat segera kembali normal.

( Dokumentasi : Evakuasi wilayah terdampak di Sumatra, Foto bersumber dari situs Merahputih/BNPB )

Peristiwa ini menambah daftar panjang bencana hidrometeorologi yang terjadi di akhir tahun, sekaligus menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan di wilayah rawan bencana, terutama saat musim hujan.

Yayasan Amal Peduli Nusantara menyampaikan rasa prihatin yang mendalam atas musibah yang dialami saudara-saudara kita di Pasar Maninjau. Kami mendoakan agar seluruh warga diberikan keselamatan, ketabahan, serta pemulihan yang cepat. Semoga bantuan dan penanganan dari pemerintah dapat berjalan lancar sehingga masyarakat dapat segera kembali beraktivitas dengan aman.