Kamis, 15 Januari 2026. Pukul 16 : 07 WIB

( Dokumentasi : Air merendam pemukiman warga di Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) , Foto bersumber dari situs Antara/BPBD )
Lombok Tengah, NTB — Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Lombok Tengah sejak Selasa malam 13 Januari 2026 berlanjut hingga Rabu, 14 Januari 2026, mengakibatkan banjir di beberapa desa setempat. Akibatnya, sekitar 250 rumah warga terendam air, merendam ruang tamu hingga halaman rumah dan mengganggu aktivitas sehari-hari keluarga terdampak.
Genangan air ini terjadi karena hujan deras dalam waktu lama membuat aliran sungai dan saluran air meluap ke permukiman warga, sehingga sejumlah rumah tidak bisa lepas dari genangan.
Wilayah Terdampak dan Kondisi Lapangan
Menurut laporan media dan BPBD setempat, banjir terjadi khususnya di wilayah permukiman yang rendah serta di sekitar aliran anak sungai yang membawa air deras dari dataran tinggi. Air masuk ke halaman dan ruang rumah warga, membuat warga harus membersihkan lumpur dan sisa genangan setelah air surut.
Respon Pemerintah Daerah NTB

( Dokumentasi : atusan rumah di Desa Kabul, Kecamatan Praya Barat Daya, Kabupaten Lombok Tengah terendam imbas banjir besar, Foto bersumber dari situs bisnis.com )
Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah merespon cepat dampak banjir. Gubernur NTB memerintahkan jajaran BPBD, Dinas Sosial, Baznas, serta instansi terkait untuk turun langsung memantau kondisi lapangan dan membantu kebutuhan warga terdampak.
Selain itu, pemerintah menjamin upaya percepatan pemulihan akan terus dilakukan, termasuk pemantauan hunian layak dan dukungan pendidikan bagi masyarakat terdampak kendati kondisi bencana masih berlangsung.
Pesan dan Harapan

( Dokumentasi : Wabup Loteng H. M. Nursiah turun langsung mengecek kondisi daerah terdampak banjir di sejumlah desa di Loteng, Foto bersumber dari situs suaraNtb )
Kami dari Yayasan Amal Peduli Nusantara menyampaikan perasaan prihatin yang mendalam kepada seluruh keluarga dan warga Lombok Tengah yang mengalami dampak banjir ini.
Kami turut berdoa agar air cepat surut, kondisi lingkungan segera membaik, dan masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan aman dan nyaman. Semoga program penanganan dan bantuan pemerintah terus berjalan efektif, sehingga rumah, sekolah, dan fasilitas umum yang terdampak bisa pulih tanpa terulangnya kejadian serupa di masa mendatang.

